Kamis, 08 Februari 2018

Relief Kebangkitan Nasional

RELIEF KEBANGKITAN NASIONAL

  1. Sarekat Islam (SI) diprakarsai oleh HOS Cokroaminoto. Pada mulanya organisasi pergerakan ini bernama Sarekat Dagang Islam. Kongres pertama Sarekat Islam di kebun binatang Surabaya yang dihadiri oleh puluhan ribu pendukung. 
  2. Sinoman adalah bentuk kegotongroyongan sosial. Tujuannya adalah membina dan meningkatkan kerukunan masyarakat. Semboyan sinoman yang terkenal adalah Rukun Agawe Santoso yang berarti rukun menumbuhkan kesentosaan.
  3. Berbagai pergerakan kebangkitan nasional ditandai dengan banyaknya perlawanan terhadap kolonial Belanda melalui bermacam - macam bidang. Salah satunya adalah peran WR Supratman dalam menciptakan lagu – lagu kebangsaan untuk membangkitkan semangat para pemuda pejuang. Diantaranya lagu Indonesia Raya yang pernah diperdengarkan ketika Kongres Pemuda 28 Oktober 1928. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar